Universitas Muhammadiyah Surakarta Kunjungi Plant PT KTI
Senin (22/04) sebanyak 120 Mahasiswa Fakultas Teknik Kimia Universitas Muhammadiyah Surakarta kunjungi Plant PT KTI yang bertempat di Jl. Ir Sutami, Kebonsari, Kota Cilegon. Kunjungan tersebut sebagai bentuk program sharing knowledge untuk menambah wawasan mengenai proses pengolahan dan pengelolaan air baku menjadi air bersih yang dilakukan PT KTI. Rombongan Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Surakarta diterima oleh PT KTI yang diwakili oleh Bapak Asep Soleh, Bapak Saefullah dan Bapak Maimun Jalil.
Pada kunjungannya Mahasiswa Fakultas Teknik Kimia Muhammadiyah Surakarta dibagi menjadi tiga grup, grup pertama diarahkan ke bagian laboratorium Divisi Produksi PT KTI yang diterima dan diberikan penjelasan langsung oleh Bapak Ade Saputra mengenai bagaimana bahan-bahan pengolahan dan pengelolaan air baku yang diolah menjadi air bersih. Sedangkan grup kedua, diarahkan langsung ke control room dimana Direktur Produksi Bapak Edi Rachman nampak sedikit memberikan arahan dan penjelasan mengenai fungsi dari control room yang dilanjutkan oleh Ibu Ravika. Grup tiga, diberikan Informasi mengenai sumber air baku dan tahapan serta proses pengiriman air baku untuk diolah menjadi air bersih yang dijelaskan langsung oleh Bapak Rihadi.
Setelah mendapatkan informasi dan penjelasan mengenai proses pengolahan air, rombongan mahasiswa diarahkan untuk melihat secara langsung bagaimana pengolahan dan pengelolaan air baku menjadi air bersih dengan dipandu untuk berkeliling di area Water Treatment Plant (WTP) Krenceng. Dalam kesempatan ini, rombongan memiliki kesempatan untuk dapat melihat langsung Waduk Nadra Krenceng yang memiliki kapasitas 5,3 Juta M³ dengan tidak lupa turut dijelaskan mengenai fungsi dari Waduk Nadra Krenceng yang dijelaskan langsung oleh Bapak Jaja Iswandi. Kunjungan berakhir dengan kegiatan foto bersama dan ditutup oleh Bapak Maimun Jalil, diagendakan pada hari tersebut rombongan akan melanjutkan kunjungan ke Industri lainnya di Kota Cilegon. (wie/agm)
- 23-04-2019